AMP NKRI Peringati HUT ke-1, Gelar Aksi Sosial

  • 17 Februari 2024 00:00 WITA
Aliansi Masyarakat Pembela Negara Kesatuan Republik Indonesia (AMP NKRI) merayakan HUT I dengan menggelar aksi sosial menyerahkan kursi roda dan sembako kepada masyarakat kurang mampu, Sabtu (17/2).

Denpasar, balibanknews -
Aliansi Masyarakat Pembela Negara Kesatuan Republik Indonesia (AMP NKRI) merayakan HUT I dengan menggelar aksi sosial menyerahkan kursi roda dan sembako kepada masyarakat kurang mampu, Sabtu (17/2).

Penyerahan bantuan sosial itu dilakukan Pj Gubernur Bali, SM Mahendra Jaya diwakili Sekretaris Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Pemerintah Provinsi Bali, I Gusti Putu Widiantara didampingi Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Bali, I Gusti Ngurah Wiryanata. 

Hadir dalam kegiatan ini, Kasatpol PP Provinsi Bali, Dewa Nyoman Rai Dharmadi, serta organisasi masyarakat (ormas) binaan Kesbangpol Provinsi Bali. 

Acara yang diawali dengan tari pendet, juga diisi dengan donor darah, terapi, fashion show, pelepasan burung, tiup lilin, potong tumpeng, hingga joged bumbung dan ditutup dengan hiburan nyanyi.

Ketua AMP NKRI, Mira Andayani menyampaikan, puji syukur kehadapan Tuhan Yang Maha Esa/Ida Sang Hyang Widhi Wasa. Karena atas karuniaNya bisa berkumpul untuk memperingati HUT I AMP NKRI 

Pihaknya menyampaikan terima kasih atas kehadiran bapak PJ Gubernur Bali yang diwakili Sekdis, Kasatpol PP, dan Kaban Kesbangpol, serta dan aktivis ormas di bawah koordinasi badan Kesbangpol Provinsi Bali.

“Hari ini, Sabtu 17 Februari 2024, AMP NKRI yang merupakan organisasi non politik baru berumur satu tahun. Usia yang masih seumur jagung. Kami sadar bahwa kami belum mampu berbuat banyak, seperti ormas yang yang lain yang sudah sangat banyak berkarya. Karena kami baru lahir,” kata Mira.

Mira mengatakan pihaknya sangat minim pengalaman, minim dana, dan minim segala galanya. Namun, berbekal semangat teman-teman dan pengurus sesuai dengan visi AMP NKRI yakni menjaga keutuhan, persatuan dan kesatuan NKRI, pihaknya mencoba mensejajarkan diri dengan ormas-ormas yang lain. 

“Namun kami sadar kami masih belum mampu mengejar kinerja ormas yang lainnya,” katanya.

Mira menambahkan, AMP NKRI telah melakukan beberapa kegiatan sosial untuk sekadar meringankan beban masyarakat yang belum beruntung, khususnya yang ada di Bali. 

"Kami senantiasa ikut berpartisipasi semaksimal mungkin, dalam giat giat sosial yang dilaksanakan Kesbangpol Provinsi Bali. Kegiatan sosial yang kami lakukan juga sesuai dengan arahan dari Bapak Pj Gubernur Bali, yakni ‘Ngrombo’. Berusaha untuk ikut membantu secara bergotong royong berbagi dengan sesama dalam upaya mengentaskan kemiskinan ekstrem di Bali ini,” ucapnya.

Mira lebih jauh menghaturkan banyak terima kasih atas kehadiran bapak PJ Gubenur yang diwakili bapak sekdis, beserta bapak dan ibu terhormat serta teman tema ormas, semoga kita tetap terus berkarya.

Sementara itu, Pj Gubernur Bali diwakili Sekretaris Dinas Sosial menyampaikan selamat ulang tahun kepada AMP NKRI.

Pihaknya juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas aksi sosial yang telah dilakukan AMP NKRI. “Saya harap AMP NKRI terus melakukan aksi sosial. Karena ini juga merupakan aksi ‘ngrombo’ untuk mengentaskan kemiskinan ekstrem di Bali,” katanya. 

Ucapan selamat ulang tahun dan terima kasih juga disampaikan Kepala Kesbangpol Provinsi Bali, Wiryanata.

“Terima kasih atas kiprah AMP NKRI yang selalu hadir untuk melakukan aksi sosial. Saya harap ini memotivasi ormas ormas lainnya untuk bersama berbuat kebaikan, untuk bangsa dan negara,” ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Sekjen Nyoman Giriawan (Jik Giri) juga menyampaikan selamat ulang tahun.

Pihaknya juga memuji kiprah AMP NKRI dalam melakukan aksi sosial. “Walaupun usia baru satu tahun, namun sudah menyumbang di mana mana untuk kegiatan sosial kemanusian,” pungkasnya. (jhon/rls)


TAGS :

Komentar