Petugas Gabungan Gelar Edukasi Penggunaan Masker yang Benar di Alun-alun Kota Gianyar

  • 02 Februari 2021 00:00 WITA

Gianyar, BaliBanknews -
Pada hari Selasa (2/2/2021) pukul 16.30 hingga 19.00 Wita bertempat di Alun-alun Kota Gianyar petugas gabungan melakukan kegiatan edukasi, imbauan kepada masyarakat selalu menggunakan masker saat mengunjungi tempat rekreasi atau tempat bermain anak-anak yang berada di Alun - alun Kota Gianyar. Disertai memberikan masker, diprioritaskan kepada masyarakat yang  maskernya kotor/tidak layak dipakai dan teguran bagi yang tidak mengunakan masker tidak sesuai dengan prokes.


Sasaran kegiatan ini adalah masyarakat yang berkerumun diingatkan dan imbau untuk selalu menjaga jarak. Bagi yang tidak memakai masker ditegur dan diingatkan bahkan akan dikenakan sanksi denda apabila membandel. Diiimbau agar selalu mencuci tangan dengan sabun di air yang mengalir atau di tempat cuci tangan yang sudah disediakan.

  

Dalam kegiatan PPKM dipimpin langsung oleh Dandim 1616 Gianyar, Letkol Inf  Frendy Siboro dan Kapolres Gianyar AKBP I Dw Made Adnyana, Danramil 01 Gianyar Kapten Inf Hengky Hestoferi, Kapolsek Gianyar Kompol I Gusti Yudistira dan Anggota Koramil 01 Gianyar 4 orang.


Petugas gabungan pada kegiatan ini berjumlah 25 orang yang terdiri dari unsur 

TNI 6 orang dan POLRI 25 Orang. Selama kegiatan berjalan dengan aman tertib dan lancar. (Yes)


TAGS :

Komentar