LPD Meliling Apresiasi Krama Yang Hadir Dalam LPJ

  • 22 Februari 2019 05:08 WITA
Tabanan, BaliBanknews-
 
Untuk lebih menambah antusias masyarakat dalam menghadiri Laporan Pada, Pengurus LPD Meliling melakukan Inovasi dengan memberikan bingkisan langsung pada krama Meliling yang hadir.
 
Pemucuk LPD Meliling, I Nyoman Duantra, ketika di temui BaliBanknews hari ini menyampaikan, disamping bingkisan langsung pihaknya juga menyiapkan 50 hadiah doorprice serta 5 hadiah utama kepada nasbah LPD.
 
"Ini kita berikan sebagai bentuk apresiasi atas kepercyaan krama akan kehadiran LPD,"ujarnya.
 
Duantara menambahkan, di tahun 2019 ada beberapa program unggulan LPD yang akan segera dilaksanakan salah satunya dengan LPD Meliling menuju Go Digital. Ini artinya setiap transaksi akan dilakukan lewat aplikasi sehingga setiap masyarakat yang menabung di LPD akan mendapatkan SMS Banking. Kemudian ada LPD Mobile dimana transaksi bisa dilakukan hanya dengan menggunakan ponsel atau lewat HP.
 
Masyarakat bisa mengawasi dananya hanya dalam genggaman saja, serta juga bisa melakukan transper uang antara LPD di Bali.
 
Disamping itu pula pihaknya juga di tahun 2019 akan brencana muluncurkan aplikasi E Warung, untuk masyarkat yang memilki warung cukup membuka tabungan di LPD maka semua transaksi serasa mudah di genggaman.
 
"Oleh karena itu kita berharap dukungan seluruh masyarakat Meliling agar bisa mewujudkan program LPD Meliling menuju Go Digital di tahun 2019 ini,"ujarnya.
 
Lebih jauh ia menyampaikan, dari segi aset LPD, hingga akhir tahun 2018 mencpai Rp 8,062 miliar dengan Laba yang dibekukan mencapai Rp 100 juta. sedangkan Dana Pembagunan yang sudah diserahkan ke Desa Adat sebesar Rp 20 juta.
 
"Saya mengucapkan terimakasih atas kepercayaan seluruh masyarakat Meliling sehingga LPD Meliling tetep menjadi pilihan karena. disamping itu kepada Bendesa Adat juga tokoh - tokoh masyarakat yang sudah banyak membantu LPD," pungkasnya.
 
Sementara itu, I Wayan Suada, selaku Bendesa Adat Meliling mengungkapkan, sangat mengapresiasi positif atas kerja keras para pengurus LPD yang sudah bisa memajukan LPD. sehingga kehadiran LPD akan lebih dirasakan oleh masyarakat.
 
"Oleh karena itu, kedepannya kepercayaan yang sudah masyarakat berikan dapat terus dipertahakan, dan pada seluruh masyarakat Meliling sangat kita harapkan untuk tidak ragu dan takut dalam menempatkan dananya di LPD,"ujarnya.(yes)
 

TAGS :

Komentar