LPD Desa Adat Subamia Tetap Eksis, Berkat Dukungan Krama dan Badan Pengawas

  • 02 Desember 2021 00:00 WITA

Tabanan, BaliBanknews -
Ditengah pandemi covid-19, LPD Desa Adat Subamia tetap eksis berkat dukungan krama dan juga Badan Pengawas LPD Subamia yang rutin melaksanakan pengawasan.

Anggota Badan Pengawas LPD Desa Adat Subamia, I Nyoman Astawa ketika ditemui BaliBanknews Kamis, 02/12/2021 mengungkapkan terkait pengawasan pihaknya memberikan masukan kepada pengurus LPD dimana saat ini ekonomi masih belum stabil karena pandemi. 

"Kami memberikan masukan kepada pengurus LPD untuk tetap menjaga likuditas, karena menjadi urat nadi LPD. Kemudian menyalurkan kredit secara selektif untuk menjaga kualitas kredit tetap baik," ucapnya.

Lebih jauh diungkapkannya, kualitas kredit dipertahankan untuk tetap berjalan dengan baik, karena kredit memberikan pendapatan pada LPD. Selain juga ekspansi tetap memperhatikan prinsip kehati-hatian.

Dikatakannya, selanjutnya tetap menjaga kondisi karyawan, bagaimanapun sistem LPD yang sudah baik tanpa didukung oleh SDM yang juga memiliki integritas dan dedikasi yang bagus terhadap LPD. 

"Tetap kita harus perhatikan kesejahteraan karyawan agar bisa bekerja dengan baik," ucapnya.

Lebih jauh dikatakannya, disamping itu juga peran krama dalam mendukung LPD Subamia. "Astungkara dukungan krama masih sangat baik, sehingga LPD Subamia masih bisa bertahan dengan baik, meski dari sisi pertumbuhan tidak begitu besar tetapi LPD masih bisa bertahan dan bertumbuh walau relatif dibanding tahun sebelum covid-19," ujarnya.

Diakuinya, pihaknya melakukan pengawasan dengan dua hal pertama pengawasan pasif dimana badan pengawas melakukan pemantauan terhadap LPD setiap bulan kondisi keungan LPD. Apabila ada kondisi rasio yang mengalami penurunan, maka badan pengawas melakukan langkah ikut memantau perkembangan LPD agar likuiditas dan LDR terjaga dengan baik. 

"Dan juga diupayakan melakukan pengawasan secara aktif langsung kepada pengurus LPD untuk memberikan masukan-masukan minimal satu minggu sekali," ucapnya.

Ditambahkannya, sampai 30 November 2021, kinerja LPD Subamia dari aset mencapai Rp 15,3 miliar, kredit yang disalurkan Rp 11,2 miliar dan dana yang dihimpun mencapai Rp 12,8 miliar. 

Dari sisi laba LPD Subamia hingga November 2021 mencapai Rp 472,3 juta dari target sudah tercapai 100 persen lebih. Dilihat dari pertumbuhan YoY di triwulan ketiga untuk laba tumbuh mencapai 16,56 persen, aset tumbuh 18,9 miliar YoY dan pertumbuhan kredit sedikit mengalami penurunan dan juga dana mengalami penurunan. 

Penyaluran kredit karena sektor pertanian di Subamia cukup bagus diharapkan bisa digarap dengan maksimal oleh LPD Subamia. Bahkan, pihaknya memberikan diskon bunga termasuk biaya administrasi jangka waktu sesuai dengan masa panen. 

"Masyarakat Subamia sangat antusias melakukan permohonan untuk kredit-kredit yang bersifat musiman dan kita menyesuaikan dengan kondisi masyarakat. NPL untuk kredit kepada musiman masih 0 persen," pungkasnya. (Yess)


TAGS :

Komentar